LDII SIDOARJO - Pondok Pesantren (Ponpes) Miftachul Ulum Sidoarjo melaksanakan shalat Istisqo, Kamis pagi (26/10). Warga sekitar ponpes naungan LDII Sidoarjo ini berdoa agar hujan segera turun, karena musim kemarau yang berkepanjangan mengakibatkan sejumlah daerah di Jawa Timur mengalami kekeringan.
Shalat Istisqo ini merupakan yang pertama kali dilaksanakan di pondok tersebut. Sesuai dengan surat Gubernur Jawa Timur Nomor 451/13095/012/2023 tanggal 13 Oktober 2923 kepada ormas Islam, agar mengadakan shalat istisqo.
Praktiknya, shalat dikerjakan sebanyak dua rakaat, kemudian dilanjutkan dengan khotbah dan seraya berdoa berharap segera turun rahmat Allah berupa hujan.
Ketua Ponpes Miftachul Ulum, Ustadz Feri L.B., selaku khotib mengatakan, shalat istisqo sebagai musahabah diri sekaligus ajang untuk meningkatkan ketakwaan kepada Allah SWT dalam menghadapi kemarau panjang.
"Selain berdoa untuk minta hujan, kami juga menggelar shalat istisqo. Hal ini juga sebagai ajang silaturahim antarumat muslim, karena kami tidak membatasi dari unsur manapun untuk ikut hadir,"ujar Ustadz Feri.
Sementara itu, Kepala Desa Suko H. Sabari mengapresiasi terselenggaranya shalat istisqo di Ponpes Miftachul Ulum Sidoarjo. Menurutnya, kegiatan ini merupakan ikhtiar bersama agar musim kemarau segera selesai.
"Musim kemarau saat ini memang cukup panjang yang mengakibatkan berbagai masalah kesehatan dikarenakan sangat panasnya ini. Maka, shalat istisqo ini sebagai ikhtiar, harapannya cepat atau lambat hujan bisa segera turun," harapnya.
Di lokasi yang sama, Babinsa Desa Suko, Serda Sunaryo menghimbau agar warga selalu menjaga kesehatan agar tetap sehat dan terhindar dari berbagai penyakit pada musim kemarau ini.
"Dengan adanya surat dari gubernur, tujuannya setiap warga bisa berikhtiar, termasuk melaksanakan shalat istisqo ini, " kata Serda Sunaryo.
Shalat istisqo berlangsung khusyuk dan khidmat, dan diikuti oleh santri, pengurus Ponpes Miftachul Ulum Sidoarjo, dan warga sekitar komplek pondok, serta dihadiri oleh Ketua PC LDII Sidoarjo Kota. (imo)
Posting Komentar