LDII Sidoarjo | - Camat dan Kapolsek Porong melakukan kunjungan di pengajian LDII pada Rabu, (20/1) guna menjalin hubungan baik antar warga LDII dengan tokoh masyarakat, agar bisa saling membantu dalam memerangi gerakan komunis yang merugikan negara yang baru-baru ini sering dibahas dalam media.
Aacara dibuka dengan pengajian Al Quran yang dibawakan oleh Ust. Agus Maulana, yang selanjutnya ada sambutan oleh Camat Porong yaitu Bpk. Tohir, yang sebelumnya sering mendatangi acara pengajian di Kecamatan Porong untuk bersillaturahmi, dalam kunjungan kali ini beliau menyampaikan “Saya sangat memberikan aspirasi kepada semua warga LDII Porong, dan Saya ingin agar kita bisa menjalin hubungan baik, dengan sillaturahmi seperti ini ”, tuturnya sambil tersenyum. Selain sambutan dari beliau, Bpk.H.Yonadi selaku sekretaris DPD LDII Sidoarjo juga menyampaikan beberapa hal yaitu agar warga LDII dengan masyarakat bisa saling kompak dan kerja sama yang baik, sehingga menciptakan hubungan kekeluargaan yang erat.
Mengingat banyaknya gerakan-gerakan yang sangat bertentangan dengan ideologi pancasila dan Undang-undang yang berlaku, sehingga banyak usaha-usaha yang dilakukan oleh beberapa tokoh masyarakat yang meninjau gerakan-gerakan yang mencurigakan. Oleh sebab itu terjalinnya hubungan ini agar bisa memudahkan menumpas gerakan-gerakan yang bertentangan tersebut.
Kunjungan ini mendapat respon yang baik oleh warga LDII juga para Tokoh Masyarakat ini sehingga menciptakan suasana yang kondusif. Dalam Kunjungan kali ini, yang paling menarik adalah ada sesi tanya jawab antara Kapolsek dengan warga LDII, pada akhir penyampaiannya beliau menawarkan dan membuka sesi tanya jawab apabila ada suatu hal yang ingin ditanyakan. Dan lucunya pada awal sambutannya Heri selaku Kapolsek Porong memberikan nomer hapenya di awal, “ Saya sangat senang sekali dan menunggu, apabila ada warga LDII bisa menghubungi saya, Saya siap membantu apabila warga LDII mengalami masalah ” begitu tuturnya. Dan hal itu juga mendapat respon baik oleh seluruh warga LDII yang menghadiri acara pengajian pada malam hari itu. Sebagian warga LDII mencatat nomer hape Kapolsek itu dengan serius, sehingga beliau sangat antusias untuk meyakinkan pelayanan yang akan diberikan kepada warga LDII apabila menghubungi nomer handphone yang diberikan tersebut.
Dalam acara kali ini, Joko Budi Handono selaku PC LDII Porong menyambut baik kunjungan yang dilakukan oleh pak Camat dan Pak Kapolsek Porong dalam sambutannya beliu berharap agar Bapak-bapak Tokoh masyarakat ini mau untuk sering berkunjung mengikuti acara pengajian warga LDII yang dilaksanakan dua kali dalam seminggu. Pada penuturannya PC LDII Porong mengatakan terima kasih yang sebesar-besarnya atas perhatian Tokoh Masyarakat tersebut dalam membina suatu kebersamaan dengan warga LDII
Posting Komentar